“Saya sangat menyadari bahwa dalam industri peternakan terkhusus ruminansia itu memiliki kekurangan dalam hal regenerasi. Indonesia akan terancam tidak memiliki peternak produktif apabila hal ini tetap kita biarkan.
TAZNIKA akan menjadi katalisator dan inspirasi bagi para generasi muda untuk memiliki minat dan kesiapan paripurna dalam menjalankan bisnis peternakan.
Dengan berbagai program yang kami rancang untuk menciptakan ekosistem terpadu yang saling menumbuhkan, kami percaya bisa merevolusi industri peternakan bukan hanya dari segi regenerasi namun juga bisnis secara utuh.”